Pria Perlu Pahami 6 Tips Malam Pertama Ini!

Malam pertama merupakan salah satu momen terpenting bagi setiap pasangan yang baru saja mengucap janji suci pernikahan. Tak jarang momen ini menjadi sesuatu yang ditunggu-tunggu sekaligus dikhawatirkan oleh pasangan. Dari sekian banyak tips malam pertama, kebanyakan membahas masalah yang ditakutkan pihak wanita, yaitu malam pertama sakit. Padahal, pria juga punya kecemasan soal malam sakral ini, lho.

Pria Perlu Pahami 6 Tips Malam Pertama Ini!

TENTU setiap pasangan mengharapkan pengalaman malam pertama yang menyenangkan dan menjadi momentum yang tidak terlupakan. Namun, masih banyak pria yang merasa gugup, takut tidak memuaskan pasangan, dan berakhir dengan kesan mengecewakan.

Ketakutan itu bisa jadi disebabkan oleh rasa gugup dan malu terkait langkah-langkah yang harus dilakukan untuk membuat pasangan merasa nyaman. Sehingga. banyak pria yang bertanya-tanya, apa yang harus dilakukan saat malam pertama?

Demi mencapai kesuksesan malam yang penuh kenangan ini. Ada beberapa hal yang patut Anda, para pria ketahui ketika akan melakukan hubungan intim untuk kali pertama.

Untuk menjawab segala kekhawatiran saat menjelang malam pertama, alangkah baiknya jika Anda menyimak beberapa tips malam pertama yang perlu pria ketahui berikut ini!

1. Awali dengan Foreplay

    Foreplay atau yang biasa dikenal dengan pemanasan, memang perlu dilakukan sebelum hubungan intim berlangsung. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan gairah seksual Anda dan pasangan.

    Pemanasan biasanya dilakukan dengan ciuman, saling merengkuh satu sama lain dengan kelembutan, hingga oral seks. Hal yang perlu pria ketahui saat pertama kali melakukan hubungan intim, rangsangan klitoris adalah kunci untuk sebagian besar kenikmatan wanita.

    2. Hindari untuk Berkomentar tentang Tubuh Pasangan

    Memperhatikan perasaan pasangan merupakan hal yang tak kalah penting saat malam pertama. Saat sang istri mulai melepas pakaiannya, cobalah untuk memandang tubuhnya lebih lama saat pakaiannya terbuka satu per satu.

    Hal ini akan membuat istri merasa bahwa tubuhnya memang indah dan Anda menghargainya. Jangan pernah berkomentar tentang kekurangannya, sebaiknya ungkapkan bahwa Anda benar-benar mengaguminya.

    3. Adanya Komunikasi

    Kebanyakan kaum pria tentu ingin terlihat sempurna saat malam pertama bersama pasangannya. Tapi banyak hal yang ditakuti seperti tidak mampu merangsang pasangannya, contohnya Anda atau pasangan tidak memiliki hasrat yang sama meskipun sudah melakukan foreplay.

    Hal tersebut bukan berarti menandakan seseorang telah gagal untuk memuaskan pasangannya, tetapi suatu kewajaran karena pengalaman berhubungan intim pertama kalinya bisa membuat gugup.

    Kejujuran pada pasangan usai hubungan intim juga harus diperhatikan bagi para pria, karena hal ini akan berkaitan dengan kenyamanan dan kesenangan seseorang supaya sesi berikutnya lebih maksimal dan memuaskan.

    4. Bertindak Perlahan

      Tips malam pertama yang tak kalah penting untuk diingat oleh kaum pria adalah jangan terburu-buru. Anda bisa melakukannya dengan perlahan, mulailah dengan merayu, membelai lembut pasangan, dan membuat pasangan Anda merasa nyaman.

      Mungkin pria hanya fokus pada orgasme saja, namun berbeda dengan kaum wanita yang fokus kepada perasaan untuk dicintai dan dihargai.

      5. Sebaiknya Lakukan Posisi Missionary

        Biasanya posisi malam pertama yang paling aman digunakan saat malam pertama adalah posisi missionary, di mana pria berada di atas dan wanita berada di bawah dengan lutut terangkat sekitar 90 derajat.

        Hal ini dikarenakan wanita biasanya masih “demam panggung” saat melakukan hubungan intim di malam pertama. Posisi ini juga dianggap posisi yang aman untuk wanita saat malam pertama.

        Untuk malam-malam berikutnya, Anda mungkin bisa mengganti posisi malam pertama sebelumnya dengan posisi atau tempat yang lebih menantang untuk menambah gairah seksual Anda dan pasangan.

        6. Ketahui Seluk-Beluk Tubuh Pasangan

          Ha terakhir yang cukup penting adalah Anda mengetahui semua tentang tubuh pasangan. Eksplorasi tubuh si dia untuk mengetahui spot sensitif yang menjadi titik rangsangan.

          Mengapa dianggap penting? Karena saat berhubungan intim pada malam pertama, rangsangan merupakan salah satu hal penting untuk menuju ke tahap penetrasi.

          Kembali ke blog

          Tulis komentar

          Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

          Produk Rekomendasi

          Tutup

          Artikel terkait