Jangan Pernah Gunakan 7 Bahan Ini Untuk Muka Anda!

Tidak semua hal di Internet dapat dipercaya, semua orang tentu tahu hal ini. Namun, ketika berhadapan dengan bahan-bahan alternatif untuk merawat wajah, kadang kita gegabah dan menurutinya begitu saja.

MEMANG banyak bahan-bahan alami yang aman untuk kulit, namun menggunakan lem untuk mengangkat blackhead? Jelas itu adalah bahan berbahaya untuk kulit wajah.

Lagipula, tidak semua bahan yang cocok untuk orang lain juga akan cocok di kulit Anda, bukan? Yuk, simak penjelasan tentang bahan berbahaya untuk kulit wajah Anda berikut ini!

1. Baking Soda

Tekstur kasar yang terkesan mirip dengan exfoliator dalam produk scrub membuat sebagian orang berpikir bahwa baking soda bagus untuk muka. Baking soda justru adalah salah satu bahan berbahaya untuk kulit Anda.

Kulit manusia memiliki level pH natural sebesar 4,5-5, dan baking soda akan mengacaukan level pH ini karena baking soda mempunyai level pH yang jauh lebih tinggi, yaitu pH 9.

Ini akan merusak lapisan kulit yang bertugas melindungi kulit dari bakteri. Meskipun tidak dapat terlihat dengan mata telanjang, menggunakannya sekali saja sudah dapat merusak kulit.

Penggunaan dalam waktu panjang akan mengurangi kelembaban kulit secara signifikan dan bahkan mengganggu proses penyesuaian kulit.

2. Lemon

Berbanding terbalik dengan baking soda yang memiliki pH tinggi, air lemon memiliki pH yang rendah, yaitu pH 2. Ini berarti air lemon adalah zat yang sangat asam yang sama destruktifnya dengan pH basa seperti baking soda.

Zat asam akan merusak perlindungan kulit wajah dan menghasilkan iritasi yang dalam. Minyak dalam buah-buahan sitrus juga phototoxic, yang berarti dapat menimbulkan kemerahan atau bahkan luka bakar di kulit jika terekspos matahari setelah pemakaiannya.

3. Hairspray

Orang waras mana yang menggunakan hairspray di wajahnya? Tanpa penjelasan pun, Anda pasti sudah tahu bahwa hairspray adalah bahan berbahaya untuk kulit wajah. Namun, ternyata hairspray sempat menjadi rekomendasi populer untuk menggantikan setting spray.

Sesekali tidak sengaja menyemprotkan hairspray ke wajah tidak akan berdampak fatal, namun menyemprotkannya dengan sengaja ke muka Anda dapat menyumbat pori-pori wajah dan mengeringkan kulit dengan kandungan alkohol di dalamnya. 

4. Odol

Odol buat jerawat mungkin menjadi salah satu tips perawatan kulit yang digadang-gadang bisa mengurangi jerawat dan bintik hitam di wajah. Faktanya, odol tidak dapat mengurangi jerawat maupun bintik hitam.

Odol juga mengandung bahan seperti peppermint, peroksida, pewangi, dan alkohol yang merupakan bahan-bahan yang dapat merusak dan bahkan menimbulkan bekas luka di kulit. 

5. Air Panas

Air yang terlalu panas dapat merusak lapisan perlindungan kulit wajah, sehingga dapat menyebabkan iritasi. Air panas yang mengeringkan kulit akan memancing peningkatan aktivitas kelenjar minyak. Ini tentu dapat berujung pada munculnya jerawat.

Walaupun dapat terasa menenangkan terutama setelah hari yang panjang, air panas dapat membuat wajah merah, iritasi, dan gatal terutama bagi orang-orang dengan kondisi eczema, psoriasis, atau keratosis pilaris, yang perlindungan kulitnya sudah terganggu.

6. Body Lotion

Body lotion tidak dapat digunakan di wajah karena mengandung banyak wewangian. Selain itu, hanya sedikit bahan dalam body lotion yang dapat melembabkan kulit wajah dibanding pelembab kulit wajah yang sebenarnya.

Terutama bagi Anda yang mempunyai kondisi rosacea atau mudah berjerawat, bahan-bahan ini dapat sangat mengiritasi kulit. Meski Anda tidak punya kondisi kulit yang serius, Anda tetap tidak bisa menggunakan body lotion untuk melembabkan wajah.

Wewangian yang juga terdapat dalam body lotion merupakan satu dari tiga hal yang sangat mudah mengiritasi kulit. Kulit Anda juga dapat rusak jika menggunakan body lotion di wajah.

Baca juga: Body Lotion Untuk Pelembab Wajah? Cek 13 Mitos Seputar Kecantikan!

7. Gula

Menggunakan gula sebagai scrub di bibir bukan masalah, karena bibir memiliki lapisan cukup kuat. Namun, jangan menggunakan gula untuk kulit wajah yang lebih tipis, karena tekstur gula yang kasar dapat membuat sobekan kecil di kulit.

Baca juga: Cara Mengatasi Bibir Kering dengan Scrub

Sumber:

9 DIY Skin-Care Ingredients You Should Never Put on Your Skin. https://stylecaster.com/beauty/bad-diy-skin-care/. Dilansir dari 23 April 2019.

Kembali ke blog

4 komentar

http://mewkid.net/when-is-xuxlya/ – Amoxicillin Amoxicillin Online kgq.lmvs.asmaraku.com.ycu.jr http://mewkid.net/when-is-xuxlya/

atjonikveg

http://mewkid.net/when-is-xuxlya/ – Amoxicillin No Prescription Buy Amoxil wlv.sorw.asmaraku.com.cyh.kn http://mewkid.net/when-is-xuxlya/

uehekabxaim

http://mewkid.net/when-is-xuxlya/ – Amoxicillin Amoxicillin 500 Mg zdb.ypbg.asmaraku.com.dkm.gi http://mewkid.net/when-is-xuxlya/

azaapuwfoh

http://mewkid.net/when-is-xuxlya/ – Amoxicillin No Prescription Amoxicillin ybx.yulu.asmaraku.com.yyy.wr http://mewkid.net/when-is-xuxlya/

itedadowajini

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait