7 Hal Romantis yang Harus Dilakukan Pasangan Saat Honeymoon

Dalam menghabiskan waktu bulan madu, kebanyakan pasangan mungkin akan memilih kegiatan seperti berjemur seharian di pantai atau bersantai di kamar. Padahal lebih dari itu, masih banyak kegiatan romantis yang bisa Anda lakukan bersama pasangan lho. 

7 Hal Romantis yang Harus Dilakukan Pasangan Saat Honeymoon

BULAN madu adalah momen yang paling ditunggu-tunggu setelah melangsungkan acara pernikahan. Memang, tanpa melakukan banyak kegiatan pun pastinya perjalanan ini sudah cukup istimewa dan romantis untuk Anda dan pasangan.

Namun mengingat bahwa tidak semua pasangan bisa merasakan momen bulan madu dalam pernikahannya, tentu Anda tidak boleh melewatkan momen ini dengan biasa-biasa saja tanpa melakukan hal romantis apapun.

Oleh karena itu, ada beberapa hal nih yang bisa Anda lakukan supaya bulan madu lebih berkesan dan patut dikenang sepanjang masa. Penasaran ide romantis bersama pasangan apa yang dilakukan saat bulan madu? Simak yang berikut ini yuk!

1. Menikmati Sunrise Bersama

Keindahan matahari terbenam atau sunset mungkin sudah menjadi pemandangan yang menarik bagi kebanyakan orang. Namun matahari terbit atau sunrise ternyata akan jauh lebih menarik untuk pasangan yang sedang menikmati bulan madu romantis.

Ketika sunrise, kebanyakan orang masih terlelap sehingga suasana sekitar masih sepi. Karena itu ajaklah pasangan Anda untuk menikmati momen sunrise di tepi pantai, kolam renang, puncak gunung ataupun tempat romantis lainnya.

2. Fine Dining di Restoran Mewah

Kalau Anda memiliki budget yang cukup besar dan sedang bingung tentang ide apa yang ingin dilakukan saat bulan madu, mengapa tidak coba saja menyisikan satu malam bersama dengan makan mewah yang romantis.

Cobalah di tempat ekslusif untuk menghargai momen bulan madu romantis Anda yang indah ini. Makan malam berdua dengan suasana yang mendukung akan membuat mood Anda berdua semakin positif.

Pastinya Anda dan pasangan akan memiliki waktu yang berkualitas untuk dikenang. Bahkan akan lebih baik lagi kalau Anda bisa me-request lagu untuk diputar dan berdansa berdua agar semakin romantis.

The Leaf Jimbaran, Rp 3.239.000,- ; Beli di sini

3. Lakukan Hal Gila dan Konyol

Bulan madu memang saat yang tepat untuk menikmati hubungan dengan pasangan. Inilah masa dimana Anda bisa bebas melakukan hal apapun bersama pasangan.

Salah satunya adalah dengan melakukan hal-hal yang gila dan konyol. Bertingkah gila seperti ini bukanlah semata-mata untuk lelucon, tetapi bertingkah gila bersama orang yang disayang akan menjadi sebuah keromantisan yang tidak dapat diukur dengan apapun.

Pergi mencari sarapan di luar sambil memakai piyama, atau hujan-hujanan berdua, merias suami dengan makeup, lomba lari di pinggir jalan dan hal-hal konyol lainnya yang tentu saja akan menjadi warna di perjalanan bulan madu Anda berdua.

4. Mengeksplor Kegiatan Seks

Tentu saja, bulan madu adalah waktunya untuk mengeksplorasi kegiatan seks. Anda bisa melakukan forbidden love dengan pasangan maupun mencoba banyak posisi seks baru saat melakukan hubungan intim.

Akan ada banyak titik yang bisa dipakai sebagai tempat bercinta. Misalnya saja, bercinta di kolam renang, seks sambil mandi bersama di bathtub, atau bercinta sambil sembunyi-sembunyi di tempat terbuka seperti forbidden love.

Namun sebelum melakukan hubungan intim jangan lupa mulai dengan foreplay di dalam kamar tanpa perlu malu ada yang mendengar atau melihat.

Baca juga: Jenis Paket Honeymoon yang Harus Anda Tahu

5. Santai Bersama Dengan Spa

Perjalanan bulan madu pastinya juga menjadi kegiatan yang melelahkan. Sebab akan ada banyak tempat yang harus Anda kunjungi bersama pasangan.

Apalagi jika perjalanan bulan madu langsung dilakukan segera setelah acara resepsi pernikahan.Tentu rasa capek dan letih akan menjadi berkali-kali lipat rasanya.

Oleh karena itu, sempatkanlah untuk bersantai bersama dengan melakukan spa atau massage bersama di hari-hari terakhir bulan madu Anda. Selain bermanfaat untuk merilekskan tubuh, kegiatan ini bisa menjadi hal romantis untuk dilakukan bersama pasangan.

6. Abadikan Momen Candid Pasangan

Foto adalah satu satu cara untuk mengabadikan waktu. Pasti akan ada banyak sekali momen seru terjadi saat Anda menikmati bulan madu romantis bersama pasangan yang sangat sayang untuk dilewatkan.

Jadi, abadikanlah momen bulan madu Anda berdua sebanyak mungkin. Baik itu saat Anda dan pasangan berfoto bersama, maupun saat pasangan tak menyadari kalau Dia sedang difoto.

Rahasiakan foto-foto candid tersebut dari pasangan dan simpanlah dalam satu file. Saat ini, mungkin foto-foto tersebut hanyalah sebuah keisengan belaka. Namun suatu hari nanti, Anda dan pasangan pasti akan tertawa melihat foto tersebut.

Dan, momen tersebut akan lebih spesial untuk dikenang, karena Anda mengambilnya dengan cara sembunyi-sembunyi.

Jannata Resort and Spa Ubud, Rp 2.572.000,- ; Beli di sini

7. Rencanakan Kegiatan Adventure

Jika Anda ingin berjemur di pantai sepanjang waktu selama bulan madu, sebaiknya pertimbangkan kembali. Pasalnya ada banyak kegiatan liburan seru lainnya yang bisa dilakukan selain menghabiskan waktu dengan berjemur.

Cobalah rencanakan kegiatan yang lebih memacu adrenalin untuk mengisi liburan seru Anda bersama pasangan. Anda bisa mencoba kegiatan-kegiatan ekstrem yang mungkin belum pernah dilakukan sebelumnya.

Misalnya Anda bisa mencoba kegiatan menarik seperti diving, snorkling, rafting, bungee jumping, atau menjelajahi hutan. Setidaknya buatlah kegiatan bulan madu romantis yang anti mainstream dan keluar dari zona nyaman untuk merangsang hormon endorfin serta meningkatkan mood Anda berdua.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait