Olahraga Rumahan Ini Efektif Banget untuk Kecilkan Tangan

Lemak di lengan bisa mengganggu penampilan Anda. Dengan bentuk lengan yang besar, Anda jadi sulit untuk tampil prima dengan gaun tanpa lengan. Baik pria maupun wanita sering mengalami masalah pada bentuk lengan. Wanita ingin memiliki lengan yang kecil dan ramping, sementara pria menginginkan lengan dengan otot yang besar.

Ada beberapa olahraga mengecilkan lengan yang dapat digunakan juga untuk Anda yang ingin membentuk otot lengan. Olahraga ini sangat sederhana dan bisa dilakukan di rumah. Berikut adalah 5 olahraga mengecilkan lengan yang sangat efektif:

Weight Lifting

Latihan ini dapat mengurangi lemak dan mengencangkan lengan. Weight lifting juga efektif untuk memangkas lemak di area perut. Jika Anda tidak memiliki dumbbell untuk melakukan latihan ini, gunakan botol minuman berukuran 2 liter yang diisi penuh dengan air. Pegang botol dengan kedua tangan, lalu angkat ke atas kepala. Posisi lengan harus lurus saat mengangkat botol. Lanjutkan dengan mengangkat botol ke belakang punggung. Latihan ini bisa dilakukan selama 3 set sehari, dengan 1 set sebanyak 20 repetisi. Weight lifting juga bermanfaat untuk melatih otot di sekitar lengan Anda.

Chair Dips

Olahraga mengecilkan lengan yang satu ini juga sangat baik untuk melatih otot punggung. Untuk melakukan latihan ini, Anda hanya membutuhkan media kursi dengan tinggi 2 kaki dari tanah. Awali dengan mengambil posisi berdiri membelakangi kursi. Buka kedua tangan selebar bahu dan tempatkan di atas kursi. Pastikan punggung tetap lurus, lalu tekuk kedua siku sembari berjongkok ke tanah. Setelah itu, kembalilah berdiri dan lakukan latihan ini sebanyak 3 set dengan 20 repetisi per setnya.

Counter Push Up

Untuk melakukan counter push up, Anda bisa memanfaatkan meja atau kabinet dapur yang cukup kuat. Pertama, Anda harus berdiri di depan meja. Kedua tangan diletakkan di atas meja, lalu atur posisi tubuh sedikit membungkuk ke depan. Tarik kedua kaki belakang hingga berada di posisi berjinjit. Untuk menyeimbangkan tubuh, kedua kaki harus lurus sejajar dengan punggung. Mulailah push up sembari kedua tangan bertumpu pada meja. Latihan ini juga harus dilakukan selama 3 set dalam sehari untuk membentuk lengan Anda menjadi ramping.

Scissors

Latihan yang satu ini cukup mudah dan menyenangkan. Lemak di area lengan akan hilang dengan cepat melalui latihan ini. Scissors juga merupakan bentuk latihan kardio terbaik untuk menurunkan berat badan. Latihan ini membuat kedua langan membuka-tutup seperti gunting. Pertama, berdirilah dengan tegak dan angkat kedua lengan setinggi bahu. Regangkan kedua lengan ke samping, lalu tutup kembali ke depan, posisi tangan kanan harus tumpang tindih dengan tangan kiri. Lakukan latihan ini secara berulang dan ganti posisi tangan Anda. Untuk mengecilkan lengan, lakukan latihan ini selama 3 set dengan 10 repetisi dalam setiap set.

Arm Circles

Salah satu olahraga yang cukup klasik ini dapat memangkas lemak di area lengan, serta membentuk otot lengan menjadi lebih sempurna. Jika tidak memiliki dumbbell, gunakan 2 botol bekas air mineral berukuran 600 ml yang sudah diisi dengan air. Genggam kedua botol dengan kedua tangan Anda. Berdirilah dengan tegak dan rentangkan tangan ke samping dengan. Putar lengan Anda ke depan sebanyak 50 kali, kemudian ke belakang sebanyak 50 kali. Gerakan memutar lengan ke belakang dapat membentuk otot lengan, trisep, bisep, bahu, dan otot punggung.

Ada beberapa tips ampuh untuk membuat usaha mengecilkan lengan ini berhasil, antara lain adalah:

  • Menghitung jumlah asupan kalori sehari-hari
  • Minum air yang cukup untuk menghindari dehidrasi
  • Hindari minuman manis dan beralkohol
  • Awali aktivitas harian dengan konsumsi menu sarapan sehat
  • Hindari kebiasaan snacking yang tidak sehat
  • Makanlah dengan porsi yang secukupnya

Dengan melakukan olahraga mengecilkan lengan serta menjaga pola makan yang sehat, maka Anda bisa memiliki bentuk lengan yang ideal tanpa perlu lagi pergi ke pusat kebugaran. Pastikan Anda selalu melakukan olahraga ini secara rutin agar memperoleh hasil yang optimal.

 

Artikel Terkait

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Artikel terkait